Hari Ini

Tips Memilih Sofa Minimalis

07:34 .
Topik: Furniture
Sofa Minimalis Modern. Memilih dan mengatur sofa minimalis merupakan bagian pelengkap dari rancangan desain rumah minimalis secara menyeluruh. Faktanya sofa tidak sekedar pelengkap ataupun pemanis, karenanya kualitas dan kenyamanan sofa ataupun kursi yang hendak dipilih semestinya juga turut menjadi pertimbangan dalam memilih furniture minimalis tersebut. Kualitas tinggi tidak harus ditebus dengan harga yang mahal, semakin banyaknya pilihan saat ini memungkinkan Anda untuk memilih sofa minimalis berkualitas dengan harga yang terjangkau.

Desain sofa minimalis belakangan ini bukan sekedar umum ditemukan pada rumah-rumah dengan gaya minimalis saja. Modelnya yang sederhana dan fungsional menjadikan sofa ini banyak pula digunakan oleh rumah-rumah dengan desain non minimalis. Selain itu keunggulan lain dari desain sofa minimalis adalah kemudahannya untuk dipadukan dengan furniture lain ataupun warna cat yang ada pada ruangan tersebut.

Desain Sofa Minimalis

Desain Sofa Minimalis

Desain Sofa Minimalis

Desain Sofa Minimalis

Desain Sofa Minimalis

Berikut adalah beberapa tips yang layak diperhitungkan sebelum Anda memilih sofa untuk rumah Anda:

Pertama, perhatikan kualitas material yang digunakan. Kualitas material maupun kualitas finishing bakal menentukan kenyamanan sekaligus keawetan sofa tersebut. Beberapa pembuat furniture terkadang berusaha meraih keuntungan lebih dengan menggunakan material yang kurang berkualitas pada kaki sofa, karenanya pastikan juga Anda sudah memeriksa bagian kaki secara cermat.

Kedua. Sofa karya desainer ternama memang hampir pasti menawarkan kualitas desain dan material yang tak perlu diragukan lagi, namun di lain sisi Anda harus menebusnya dengan harga yang sangat mahal. Jika dana Anda terbatas tidak perlu memaksakan diri untuk membeli sofa buatan desainer ternama, luangkan waktu untuk mencari preferensi desain sofa minimalis di majalah, iklan ataupun internet dan galilah ide-ide tersebut. Setelah Anda mantap dengan ide tertentu Anda bisa mengunjungi workshop yang melayani pembuatan furniture untuk memesan sesuai model yang Anda kehendaki. Harganya memang sedikit lebih mahal ketimbang membeli sofa jadi yang ada di toko-toko furniture, namun jelas masih lebih murah daripada sofa rancangan desainer.

Ketiga. Pastikan juga bahwa sofa yang hendak dibeli sesuai dengan desain rumah, warna cat rumah bagian dalam ataupun perabotan lain di ruangan mana sofa tersebut hendak diletakkan. Jangan sampai Anda hanya terpikat pada desain sofa minimalis itu sendiri namun ternyata tidak serasi dengan unsur-unsur lain yang sudah ada.

Keempat, warna adalah faktor penting disamping model sofa. Warna sofa hendaknya mampu berpadu dengan baik dengan warna cat rumah. Selain itu warna sofa bisa memengaruhi kesan ruangan menjadi lebih luas atau justru sebaliknya, karena itu pastikan Anda sudah mempertimbangkan masak-masak sebelum menutup transaksi.
Silahkan Share / Save ke PDf dan Print (karena tidak bisa di copy paste.)
" Tips Memilih Sofa Minimalis " Was posted by 07:34 , under Furniture and permalink http://desainrumahminimaliss2014.blogspot.com/2014/01/desain-sofa-minimalis.html .

Tinggalkan Komentar: